Apa penyebab anak terlalu kurus? Kurus di sini bisa diartikan berat badan anak yang kurang jika dibandingkan dengan tinggi tubuhnya. Bunda dapat melihat grafik pertumbuhan si Kecil pada KMS (Kartu Menuju Sehat). Jika berat badan si Kecil memang tercatat kurang, kemungkinan karena ia tidak mendapatkan kalori yang cukup
Untuk meningkatkan berat badan anak, dia harus mendapat asupan kalori yang lebih tinggi daripada kalori yang dikeluarkan. Mungkin Bunda tergoda untuk memberikan makanan berkalori tinggi tetapi rendah nutrisi, seperti permen, cokelat, biskuit, junk food, dsb. Ini tidak disarankan lantaran tidak sehat.
Kalori ekstra bisa didapat dari makanan/minuman yang lebih bergizi, dengan minum susu vidoran Xmart, misalnya. Susu vidoran Xmart bisa memenuhi kebutuhan nutrisi pada anak, karena mengandung protein, lemak, dan nutrisi lain yang bermanfaat dalam masa pertumbuhan anak.
Berikut beberapa tips lain yang dapat membantu meningkatkan berat badan si Kecil:
- Lakukan diet seimbang
Diet seimbang dan bervariasi adalah kunci kenaikan berat badan yang sehat.Anak berusia 2—5 tahun (seperti si Kecil) mungkin bertubuh kecil, tetapi mereka sedang dalam masa pertumbuhan dan membutuhkan kalori dan nutrisi yang berasal dari makanan bergizi, bervariasi, dan seimbang.
- Tawarkan susu setelah makan
Kapan saat tepat memberikan susu? Setelah anak selesai menyantap makanannya. Bunda juga dapat menawarkan si Kecil segelas susu sebagai pendamping cemilan sehatnya untuk memenuhi kebutuhan nutrisi pada anak.
- Biarkan anak tetap aktif
Selain diet seimbang dan minum susu, anak yang kekurangan berat badan harus tetap aktif secara fisik. Aktivitas fisik membantu mereka mengembangkan tulang dan otot yang kuat dan sehat.