Gummy Favorit Vai & Brie

Saya selalu membiasakan anak-anak saya untuk selalu mau mencoba sesuatu yang baru. Termasuk soal makanan atau minuman. Untuk urusan makanan dan minuman ini, saya selalu menekankan prinsip, "Kalian tidak perlu suka semua makanan/minuman, tetapi kita perlu mencoba beragam makanan dan minuman. Kalau tidak suka, tidak apa-apa, tetapi harus dicoba sedikit. Tidak boleh sampai tidak mau mencoba sama sekali."

Biasanya, sesuatu yang baru itu dicoba saat anak-anak bersama kami, orangtuanya. Karena kami mencoba sesuatu yang baru, jadi anak-anak pun mengikuti kami karena melihat contoh dari kami sendiri. 

Seperti saat saya memperkenalkan vidoran Gummy Xmart, mereka pun happy untuk mencobanya.  Mungkin buat mereka ini seperti makan permen ya, padahal dibalik enaknya rasa permen gummy ini, ada kandungan DHA dam Taurin yang berguna untuk kesehatan dan perkembangan otak mereka.  
Mengonsumsi  vitamin setiap hari adalah rutinitas anak-anak saya, Vai (9 tahun) dan Brie (4.5 tahun). Saya mulai rutin memberikan vitamin pada mereka, saat mereka menginjak usia 4 tahun. 

Dengan tambahan vidoran Gummy Xmart ini, merekalah yang pasti minta duluan, haha. Apalagi kemasannya Shaun the Sheep yang populer di kalangan anak-anak,  jadi kalau saya sodorin, maunya mereka buka cepat-cepat dan langsung mengonsumsi. Untuk vidoran Gummy Xmart ini, dari tiga warna pilihan (jeruk, lemon, raspberry) Brie langsung memilih yang warna pink (raspberry), kalau kakaknya sih, senang-senang saja dengan rasa apapun. 

Packaging vidoran Gummy Xmart dalam bentuk sachet ini (1 sachet berisi 5 butir gummy) sangat praktis dan terjaga kesegaran isinya. Saat saya bepergian, produk ini dengan mudah saya bawa dalam tas. Harganya juga sangat terjangkau, kok! 

Menurut saya, anak-anak perlu mengonsumsi multivitamin, terutama di saat anak-anak sedang berkembang, baik secara fisik yang terlihat ataupun yang tidak terlihat seperti perkembangan otak. Karena tidak semua vitamin yang dibutuhkan dalam perkembangan anak terkandung dengan cukup di dalam makanan/minuman yang dikonsumsi anak-anak. Sebaiknya sih bentuk vitamin tambahan yang menarik perhatian anak ya, jadi anak-anak akan senang mengonsumsinya. Seperti vidoran Gummy Xmart ini. 

ARTIKEL TERKAIT