Sebenarnya banyak dokter anak menganggap enam hingga delapan sakit pilek atau flu per tahun pada balita adalah normal. Jatuh sakit dalam beberapa hal dapat membuat sistem kekebalan tubuh anak menjadi lebih “berpengalaman”. Perlahan-lahan sistem daya tahan tubuh anak akan semakin baik seiring meningkatnya usia mereka. Sambil menunggu kekebalan tubuh anak berkembang, beberapa kebiasaan sehat di bawah ini Bunda bisa terapkan untuk membantu meningkatkan daya tahan tubuh anak:
- Sajikan Lebih Banyak Buah dan Sayuran
Tips meningkatkan daya tahan tubuh anak ini mungkin terdengar klise, namun benar adanya. Sayuran dan buah, seperti wortel, jeruk, stroberi, dsb, mengandung fitonutrien yang dapat meningkatkan daya tahan tubuh anak. Studi menunjukkan diet kaya fitonutrien dapat melindungi terhadap penyakit kronis, seperti kanker dan penyakit jantung di masa dewasa.
- Tingkatkan Waktu Tidur
Studi pada orang dewasa menunjukkan kurang tidur dapat membuatnya lebih rentan terhadap penyakit dengan mengurangi keampuhan sistem kekebalan tubuh menyerang mikroba dan sel kanker. Hal yang sama berlaku untuk anak-anak. Jadi untuk meningkatkan daya tahan tubuh anak, perhatikan kecukupan tidurnya. Bayi baru lahir biasanya memerlukan waktu tidur hingga 18 jam sehari, balita membutuhkan 12—13 jam, dan anak-anak prasekolah membutuhkan sekitar 10 jam.
- Berikan ASI pada Si Kecil
ASI sudah terbukti dapat meningkatkan daya tahan tubuh anak. ASI mengandung antibodi penambah kekebalan tubuh. Studi juga menunjukkan ASI membantu melindungi anak terhadap diabetes dan beberapa jenis kanker di kemudian hari. Beri Si Kecil ASI eksklusif hingga usia enam bulan dan teruskan pemberian ASI disertai makanan pendamping ASI hingga anak berusia satu tahun.
- Berolahraga
Penelitian menunjukkan olahraga meningkatkan jumlah sel pembunuh alami pada orang dewasa dan olahraga teratur dapat memberi manfaat bagi anak-anak dengan cara yang sama. Untuk membuat anak-anak terbiasa berolahraga, jadilah teladan yang baik. Berolahraga bersama mereka, seperti mengendarai sepeda bersama, bermain bola di lapangan, dsb. Selain bisa bersenang-senang, berolahraga juga dapat meningkatkan daya tahan tubuh anak.
- Minum susu
Sajikan susu setiap hari untuk melengkapi gizi si balita. Kandungan pada susu, seperti protein, vitamin A, vitamin C, vitamin E, dan zinc dapat membantu memenuhi kebutuhan asupan buah hati. Susu vidoran Xmart, misalnya, merupakan susu pertumbuhan pertama yang diperkaya dengan Cod Liver Oil (minyak hati ikan kod) dan dilengkapi dengan Nutrisi Kompleks yang diperlukan sesuai kebutuhan usia anak, seperti Inulin dan Asam Linoleat dan berbagai nutrisi penting lainnya..
Nah, siap meningkatkan daya tahan tubuh anak?